Buat Pesanan
Terakhir diupdate pada 11/12/2024Apabila Anda ingin menghapus produk dari Keranjang, dapat menggunakan salah satu cara di bawah ini:Â
- Hapus banyak
Dengan cara ini Anda bisa menghapus produk dari Keranjang secara multiple. Pilih produk yang ingin Anda hapus dengan cara mencentang produknya lalu klik Hapus dari keranjang. - Klik ikon tempat sampah
Untuk menghapus salah satu produk di keranjang belanja, Anda dapat klik ikon tempat sampah. - Ubah menjadi 0
Pada informasi kuantitas produk klik tombol minus (-) dan ubah kuantitasnya menjadi 0.Â
Untuk mencari produk yang Anda suka di Care Dokter sangatlah mudah. Anda dapat mencari produk yang Anda cari dengan 2 (dua) cara:
- Search Bar
Anda dapat mencari produk yang Anda suka dengan cara memasukkan kata kunci produk di kolom search bar, maka produk yang Anda cari akan muncul pada hasil pencarian. - Kategori Bar
Melalui menu Kategori, Anda dapat mencari produk dengan mudah. Masuk ke Halaman Beranda kemudian klik Kategori, lalu pilih produk yang Anda inginkan.
Untuk membuat pesanan di Care Dokter, Anda dapat melakukan tahapan berikut ini:
- Cari produk melalui search bar atau kategori bar melalui halaman beranda.
- Pilih produk pada hasil pencarian dan masukkan ke keranjang.
- Masuk ke tab keranjang, kemudian pilih produk yang ingin Anda Checkout.
- Lakukan pembayaran melalui jenis pembayaran sesuai preferensi Anda.
- Produk yang Anda beli akan diproses dan e-ticket akan dikirimkan melalui email.
Anda dapat melakukan pengecekan riwayat pesanan dengan mengklik ikon Profile Anda, kemudian pilih tab Pesanan. Pada halaman ini akan tercatat semua riwayat pesanan Anda di Care Dokter.
Ya, Anda dapat memesan tiket untuk beberapa event sekaligus dalam satu transaksi. Cukup tambahkan semua tiket event yang ingin Anda pesan ke dalam keranjang, dan Anda bisa menyelesaikan pembelian sekaligus saat checkout. Dengan cara ini, Anda bisa menghemat waktu dan mempermudah proses pembayaran.
- Pesanan event Anda akan dibatalkan secara otomatis, jika pembayaran tidak dilakukan dalam batas waktu yang ditentukan.
- Pesanan dengan status belum dibayar dapat Anda batalkan secara manual, dengan cara berikut:
- Buka halaman Daftar Pesanan, pilih pesanan yang belum dibayar.
- Klik tombol titik tiga pada bagian kanan bawah pesanan, kemudian pilih Batalkan Pesanan.
- Jika pesanan Anda telah dibayar, maka Anda tidak dapat melakukan pembatalan pesanan. Namun, jika pesanan event terdapat kesalahan, Anda dapat menggunakan layanan pengajuan komplain untuk membatalkan pesanan. Baca terkait pengajuan komplain di sini.